Skip to Content

Category Archives: Tak Berkategori

Pengertian Dan Kelebihan Paving

Pengertian Paving

Paving block adalah suatu komposisi bahan bangunan yang terbuat dari campuran semen portland atau bahan perekat hidraulis lainnya, air dan agregat dengan atau tanpa bahan tambahan lainnya yang tidak mengurangi mutu beton tersebut
(SNI 03-0691-1996).

Paving block sangat dikenal di masyarakat luas, baik di pedesaan maupun perkotaan. Seperti yang kita ketahui, paving blok adalah jenis bahan konstruksi yang digunakan untuk keperluan perngerasan jalan alternatif selain jalan beton cor atau aspal.

Kelebihan Paving Block

Berikut ini beberapa kelebihan dari paving block yang penting untuk diketahui agar dapat memilih material paving yang tepat, apakah itu beton balok, aspal atau cor beton.

1.       Dapat menyerap air lebih baik

Paving block dapat menyerap air hujan dari bagian sisi-sisinya, yang dapat membantu menyerap genangan air di permukaan jalan. Hal ini tentunya berguna dalam menjaga ketersediaan air bawah tanah, sehingga paving block merupakan solusi yang tepat untuk pengerasan jalan yang ramah lingkungan.

2.       Memiliki aplikasi yang beragam

Keunggulan lain dari mesin paving adalah dapat diaplikasikan di berbagai kondisi jalan, seperti pekarangan, trotoar, tempat parkir sepeda motor/ mobil, jalan perumahan hingga lingkungan industri dengan lalu lintas yang banyak dilalui kendaraan berat seperti truk/kontainer.

3.       Mudah dipasang dan dirawat

Proses pemasangan paving block relatif lebih mudah dibandingkan dengan aspal dan cor beton karena sudah berbentuk balok yang dapat dibuat sesuai desain pola tertentu yang diinginkan dan juga cepat dalam pemasangannya. Aspal dan cor beton membutuhkan banyak peralatan tambahan dan keterampilan khusus. Sedangkan paving block tidak memerlukan perawatan khusus, jika rusak hanya bagian yang rusak saja yang dapat dilepas, diganti dan diperbaiki.

4.       Memiliki nilai estetika

Paving block memiliki berbagai bentuk dan warna sehingga dapat disusun dalam pola yang menarik sehingga memiliki daya tarik yang menarik dan nilai estetika menjadi nilai tambah jika penerapannya di lingkungan perumahan.

READ MORE

FASAD BANGUNAN DAN DINDING LEBIH PRAKTIS DENGAN BETON

Seiring berkembangnya tren dalam dunia interior dan arsitektur, pemilihan material natural dan mentah tidak luput untuk diaplikasikan. Salah satu contohnya adalah material beton. Material beton yang tidak dilakukan tahap finishing, sehingga masih memiliki tekstur asli, menjadi salah satu favorit bagi banyak orang untuk mengaplikasikannya pada fasad bangunan ataupun sebagai dinding dalam ruangan. Pemilihan material beton yang mentah tanpa adanya finishing sering dikenal sebagai gaya Brutalism yang merupakan gaya arsitektur pada tahun 1950-an, yang memanfaatkan material natural dengan tetap mempertahankan tekstur material tersebut. Material beton dengan raw finishing sangat bersahabat bagi pengguna bangunan tersebut karena tidak ada chemical finishing sehingga membuat pengguna bebas dari polusi dan gangguan kimia yang ada. Selain itu, material beton memiliki beberapa kelebihan, yaitu:

a. Praktis

Penggunaan beton dengan raw finishing sebagai dinding baik untuk fasad bangunan dan dinding ruangan sangat praktis diaplikasikan karena tidak perlu menambahkan finishing lainnya. Hal ini tentunya juga dapat memotong biaya finishing fasad atau dinding ruangan.

b. Perawatan mudah

Material beton ini tidak memerlukan perawatan khusus. Dengan ketahanannya terhadap segala cuaca, beton menjadi salah satu alternatif bagi penggunanya yang tidak mau susah dalam merawat bangunan tersebut.

c. Estetika

 

 

 

 

 

Material beton sangat cocok untuk menambah estetika bangunan dengan konsep natural atau memiliki brutalism style. Dengan penggunaan beton pada bagian fasad ataupun dinding ruangan menambah suasana natural dan warnanya yang netral dapat mengekspos material alam lain yang digunakan seperti kayu, batu, ataupun tanaman.

d. Menahan panas

Material beton bersifat dingin atau sering dikenal adem. Material ini mampu meredam suhu panas dari luar sehingga dapat menurunkan suhu dalam ruangan. Penggunaan material ini pada fasad bangunan, membuat udara dalam ruangan menjadi sejuk dan dapat menghantar panas dari udara luar.

Penggunaan material beton sebagai fasad bangunan atau dinding interior ini sangat cocok untuk mereka yang bingung dengan style apa yang akan diambil untuk bangunan mereka. Selain material beton bersifat netral, material ini juga menjadi pilihan go green karena tidak menimbulkan polusi dan dapat meredam suhu panas dengan baik. Terlebih, material
beton ini dapat menambah estetika bangunan dengan gayanya yang simpel, kokoh, dan tentunya tidak lekang oleh zaman.

Source: https://himalayaabadi.com/id/mengenal-berbagai-material-untuk-fasad-bangunan/

READ MORE

YOUR SHOPPING BAG